Kali ini admin akan membahas tentang video youtube Deddy Corbuzier yang memberikan tanggapannya tentang islam. “ Disinilah lucunya yang di persepsikan oleh manusia manusia, oleh orang orang yang di lingkungan saya, yang di Indonesia pastinya, kalau seandainya yang dikatakan oleh mereka benar bahwa agama tersebut itu tidak baiklah, terorislah, dan sebagainya, maka harusnya saya sudah mati sejak dulu kala, kenapa? Karena 90% sahabat saya adalah mereka yang beragama islam dan sampai detik ini saya masih hidup, bergaul dengan mereka, bekerja sama dengan mereka, dan saya menyukainya tidak ada masalah sama sekali. Jadi anggapan anggapan seperti itu bukanlah karena sebuah agama” ujar Deddy Corbuzier.
Deddy Corbuzier menekankan bahwa tidak ada agama yang mengajarkan kejelekan, apapun agama itu mereka tidak mengajarkan kejahatan, membunuh orang, merampok, mencuri dan sebagainya. Agama mengajarkan kalian untuk saling berbuat baik terhadap sesama, sesama dalam arti seiman dan tidak seiman.
Contohnya, ada seorang kelaparan di depan kalian, kalian tidak mungkin menanyakan terlebih dahulu “maaf agama kamu apa?” kalau dijawab misalnya agama saya kristen, “kristen apa, protestan, katolik?” protestan, baik, “partai PDIP atau partai Demokrat?” jika kita tersu menanyakan seperti itu, orangnya akan mati karena kita tidak sempat membantu mereka.
“Jadi jika ada orang mengatakan bahwa agama ini jelek, teroris dan sebagainnya, bukan agamanya tapi oknum oknum didalam hal tersebut yang merusak agama dan lingkungan tersebut” ujar Deddy Corbuzier.
Jadi agama tidak mengajarkan kejelekan karena semua agama bertujuan untuk memperkat iman. Karena ini Indonesia yang mengakui lebih dari 1 agama.
Sumber: id.ucnews.ucweb.com
Baca Juga:
ADS HERE !!!